Bojonegoro (Media Center) – Maraknya pemberitaan soal beredarnya beras plastik di berbagai media massa membuat Polres Bojonegoro menggelar operasi di pasar kota Bojonegoro. Operasi dilakukan untuk mengantisipasi adanya peredaran beras plastik di Bojonegoro, Rabu (20/5) kemarin.
Kapolres Bojonegoro, AKBP Hendri Fiuser mengatakan, meski belum ada laporan adanya peredaran beras plastik di Bojonegoro, pihaknya ingin memastikan kondisi di lapangan. ia juga mengimbau agar pedagang tidak sembarangan menjual beras hingga merugikan masyarakat.
Ia juga meminta warga aktif dalam melaporkan jika ditemukannya peredaran beras plastik kepada pihak, serta pihak kepolisian. Seperti diektahui, razia beras plastik itu dilakukan di dua titik pasar tradisional, yakni Pasar Kota, dan pasar Banjarejo, Bojonegoro.
“Masyarakat tak perlu takut dan khawatir, dan jika ada yang mencurigakan segera lapor,” ujarnya.
Beras plastik tersebut jika dikonsumsi akan membahayakan bagi kesehatan. Di antaranya mual, buang air kecil secara terus-menerus, dan perut terasa kembung. Sehingga masyarakat diimbau lebih berhati-hati dalam memilih beras yang akan dikonsumsi.
Sementara, Ratmi, salah seorang penjual beras di Pasar Kota Bojonegoro menyatakan berasnya dijamin aman lanataran hasil produksi petani lokal Bojonegoro. Ia mengaku memasok beras dari penggilingan padi di wilayah Kecamatan Dander.
“Kalau beras yang saya jual bersama teman-teman di sini beras dari Dander. Saya ambil langsung dari selep,” tukasnya.(lya/*mcb)

0 comments:

Post a Comment

 
MAHER JAYA DUKOHKIDUL © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top